
Lapas Gandeng Dinkes Gelar Penyuluhan dan Pemeriksaan Kesehatan WBP
BENGKALIS- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Bengkalis mengandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis melakukan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), dalam rangka hari bakti Pemasyarakatan, Rabu (14/3/23).Kepala Lapas Kelas II A Bengkalis, Muhammad Lukman mengatakan penyuluhan dan pemeriksaan ini dilakukan upaya untuk pemenuhan hak pelayanan kesehatan terhadap warga binaan pemasyarakatan di lapas Bengkalis.
"Dan ini dilaksanakan bertepatan dengan hari hari bakti Pemasyarakatan yang digelar di seluruh Lapas Indonesia," kata Lukman.

"Langkah pencegahan, pengenalan gejala awal hingga pengobatan dari penyakit-penyakit tersebut, kemudian pemeriksaan kesehatan yang dilakukan tidak hanya terbatas pada jenis-jenis penyakit diatas, nanti kita melakukan pemeriksaan sesuai keluhan yang disampaikan oleh WBP," terangnya. Ia kembali menuturkan pencegahan serta perawatan penyakit tidak menular merupakan salah satu fokus kita melakukan pemeriksaan, dalam mewujudkan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan di lapas ini, tentunya kami berharap melalui kegiatan seperti ini penyakit tidak menular dapat kita kendalikan dan bagi penderita bisa mendapat perawatan terbaik," tambah Popi.
Katanya lagi, sebagaimana diketahui bersama bahwa kesehatan merupakan salah satu hak dasar yang harus dipenuhi oleh negara bagi seluruh rakyat indonesia tanpa terkecuali, begitu juga bagi warga binaan pemasyarakatan yang menjadi tanggung jawab Lapas bengkalis, tentunya harus mendapat pelayanan kesehatan dan perawatan yang baik.
